Rabu, 9 Mei 2018 Departemen Teknik Geologi melaksanakan kuliah tamu dengan judul ‘Reading coral archives of relative sea-level change to infer hazards from rising seas and earthquakes’.
Kuliah tamu dibawakan oleh Dr. Aron Meltzner, Associate Professor dari Nanyang Technological University (NTU), Singapura. Dr. Meltzner memiliki kepakaran di bidang Tektonik Aktif, dia meraih gelar doktor dalam bidang geologi dari California Institute of Technology, Amerika Serikat. Kunjungan Dr. Meltzner ke departemen Teknik Geologi UGM selain salah satunya menyampaikan kuliah tamu ini juga untuk berdiskusi tentang implementasi kerjasama di bidang riset dan akademik antara Earth Observatory of Singapore dan Asian School of the Environment, NTU dan Departemen Teknik Geologi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada.
event
Empat mahasiswa Teknik Geologi UGM, Ahmad Faizal Amin, Dwi Charisah Andriyani, Fauzy Habibie Akhyar, Diannovi Islamiyati, dan Irsyam Widiyoko, kembali mengukir prestasi di level internasional. Dalam Kegiatan Geoscience Exhibition and Competition 2017 yang diadakan pada tanggal 17-18 Juli 2018. Keempat mahasiswa yang tergabung dalam tim Gama Cheetah berhasil menyabet 1st Runner Up di antara para perwakilan peserta dari Universitas Asia Tenggara.
Dalam kompetisi yang diselenggarakan oleh American Association of Petroleum Geologist-Universiti Teknologi Petronas Student Chapter ini, Tim Gama Cheetah menyajikan presentasi penelitian mereka dengan judul “Characteristics of Oligo-Miocene Volcanic Deposits Of Semilir Formation And The Development Of Normal Block Faulting In Compressive Regime At Gunung Sewu Geopark, Case Study Around Road Construction Site At Nglanggran Complex”. Dalam penelitian ini, tim Gama Cheetah menyajikan analisis mengenai karakter batuan sedimen formasi Semilir yang memiliki karakteristik batuan volkanik dan endapan laut dalam pada umur Oligo-Miosen (20-25 juta tahun yang lalu). Tim juga melakukan rekonstruksi struktur geologi yang berkembang dan berhasil membuat para juri terkesan dengan detail data dan analisis yang tajam. “You have brought the competition into a whole new level! We are very impressed with your team’s amazing work” ujar Dr. Jose Antonio Games selaku salah satu juri, sebagaimana yang diungkapkan oleh Fauzy.
Tanggal 29 – 31 Agustus 2017, Departemen Teknik Geologi FT UGM menerima tamu dari National Institute of Polar Research (NIPR), Jepang, Prof. Yoichi Motoyoshi.
Prof. Yoichi Motoyoshi (Motoyoshi-sensei) adalah ketua The 58th Japanese Antartic Research Expedition (JARE 58) yang dilaksanakan selama 6 bulan dimulai sejak bulan November 2016 lalu.
Kunjungan yang diisi dengan kegiatan kuliah tamu dan fieldtrip ke Karangsambung ini merupakan inisiasi dari Nugroho Imam Setiawan, Ph.D., salah satu dosen aktif di Departemen Teknik Geologi FT UGM. Seperti kita ketahui bersama, Dr. Nugroho merupakan satu-satunya anggota tim dari Indonesia yang tergabung dalam JARE 58, dan merupakan peneliti pertama dari Indonesia bahkan di ASEAN yang melakukan penelitian di Antartika.
EAGE Field Chalenge 2017 diadakan oleh EAGE (European Association of Geoscientists and Engineers). Dalam perlombaan ini, tim peserta wajib terdiri atas mahasiswa dengan beberapa bidang ilmu diantaranya yaitu: geofisika, geologi, petrofisika, teknik reservoir, dan teknik produksi.
Empat mahasiswa S2 Teknik Geologi yang terdiri Garda Erlangga sebagai Petrofisis, Yohannes Ardhito sebagai Geologis, Azeza Ega sebagai Geofisis dan Andre Nouval sebagai Reservoir Engineer sepakat untuk membentuk sebuah tim untuk mengikuti perlombaan tersebut.
Bersamaan dengan Hari Air Sedunia, tanggal 22 Maret 2017 dilaksanakan Peresmian Embung Tirta Mulya di Desa Tegal Mulyo, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Pada kesempatan itu, hadir PLT Bupati Klaten, Hj. Sri Mulyani beserta rombongan, Vice President General Secretary Danone Indonesia, Laila Jafar beserta rombongan, DPRD Kabupaten Klaten beserta rombongan, Kepala Balai Taman Nasional Gunung Merapi, Ketua Departemen Teknik Geologi FT UGM beserta rombongan, para Camat/perwakilan dari 26 Kecamatan yang ada di Kabupaten Klaten, dan Kepala Desa serta Perangkat Desa se-Kecamatan Kemalang.
Mohon kehadiran mahasiswa pada Kuliah Umum Prof. Dr. Anne Bernhardt dan Dr. Philipp Kempf dari Freie University, Jerman pada:
Hari/Tanggal : Kamis/2 Maret 2016
Jam : 09.00 – 11.30
Tempat : Ruang Sidang 2.1 DTGL FT UGM
Terimakasih.
Humas Departemen (Wita)
Mohon kehadiran mahasiswa pada Kuliah Umum Prof. Dr. Anne Bernhardt dan Dr. Philipp Kempf dari Freie University, Jerman pada:
Hari/Tanggal : Kamis/2 Maret 2016
Jam : 09.00 – 11.30
Tempat : Ruang Sidang 2.1 DTGL FT UGM
Terimakasih.
Humas Departemen (Wita)
Sebagai wujud komitmen UGM dalam mendukung pengembangan ilmu pengetahuan khususnya sains dan teknologi, Badan Penerbit dan Publikasi UGM kembali menyelenggarakan The 3rd International Conference on Science and Technology (The 3rd ICST 2017) yang akan dilaksanakan pada tanggal 11—12 Juli 2017, di Eastparc Hotel. The 3rd ICST merupakan bagian dari UGM Annual Scientific Conference (UASC) yang merupakan kegiatan tahunan Universitas Gadjah Mada yang dilaksanakan Badan Penerbit dan Publikasi UGM. Informasi lebih lengkap dapat di akses melalui http://icst-2017.ugm.ac.id/.