Hari Rabu, 3 Oktober 2019 Departemen Teknik Geologi FT UGM kedatangan 3 orang tamu asing dari Jerman. Prof. Anne Bernhardt dan 1 mahasiswa PhD, Sarah Mosser dari Freie Universitat Berlin – Jerman, dan Stefanie Tofelde (staf akademik) dari Postdam University – Jerman. Tujuan kedatangan para tamu tersebut adalah menjajagi kemungkinan pelaksanaan kolaborasi penelitian dengan area penelitian di Indonesia, bermitra dengan salah satu dosen dari Departemen Teknik Geologi FT UGM, Gayatri Indah Marliyani, S.T., M.Sc., Ph.D.
Selain penjajagan rencana kerjasama penelitian, Prof. Bernhardt juga menyempatkan diri memberikan kuliah umum bagi mahasiswa Teknik Geologi FT UGM dengan tema: Propagation of Tectonic and Climatic Signals into Marine Sedimentary Systems bertempat di Ruang Kuliah 3.1 Teknik Geologi pukul 15.00 WIB.
Prof. Bernhardt mengatakan, penelitiannya tersebut menjawab 2 pertanyaan dasar yaitu: bagaimana sedimen klastik (laut) mencatat perubahan masa lalu dalam kondisi terestrial, dan bagaimana kita membaca perubahan arsip sedimen dalam kondisi terestrial. Dalam pemaparannya, Prof. Bernhardt menjelaskan penelitian ini berimplikasi penting terhadap 3 poin:
- Memberikan informasi interpretasi dengan tepat mengenai kondisi terestrial masa lalu dari arsip sedimen,
- Prediksi perkembangan bentang alam dan sedimen di masa yang akan datang.
- Prediksi reservoir hidrokarbon.
Humas Departemen (Wita) | 3 Oktober 2019