Panduan Akademik Magister

KURIKULUM 2017

A. Penjelasan Umum
Mengacu pada Peraturan Rektor No. 11 tahun 2016 Pasal 47 ayat 1, Kurikulum 2017 disusun berdasarkan pada Kebijakan Umum Universitas, yang mencakup etika, filsafat keilmuan, Pancasila, dan nilai-nilai ke-UGM-an sebagai dasar pendidikan dan pengajaran. Kurikulum 2017 dirancang sebagai pengembangan atau penyempurnaan Kurikulum 2010 yang disesuaikan dengan visi, misi, dan tujuan pendidikan di Program Studi Magister Teknik Geologi FT UGM, serta standar kompetensi yang telah ditentukan.
Pada Kurikulum 2017, perkuliahan di Program Studi Magister Teknik Geologi memiliki struktur baru, tidak lagi terbagi dalam Program Reguler, Magister Geologi Pertambangan (MGP) maupun Magister Petroleum Geoscience (MPG) sebagaimana Kurikulum 2010. Dalam Kurikulum 2017, definisi minat studi dan konsentrasi studi disusun ulang agar bersifat adaptif dan fleksibel. Kurikulum 2017 menawarkan 8 peminatan yang mencerminkan kemampuan Departemen Teknik Geologi dalam menyikapi perkembangan keilmuan terkini di bidang Teknik Geologi serta tanggapan atas kebutuhan pasar. Delapan peminatan tersebut adalah: 1. Peminatan Geologi Teknik dan Terowongan – Ruang Bawah Tanah 2. Peminatan Teknik Air Tanah 3. Peminatan Geologi Migas dan Batubara 4. Peminatan Teknologi Panas Bumi 5. Peminatan Geologi Sumberdaya Mineral 6. Peminatan Teknologi Kegunungapian 7. Peminatan Tektonika dan Geomorfologi 8. Peminatan Geologi Kuarter dan Lingkungan.

B. Tujuan
Tujuan pendidikan di Program Studi Magister Teknik Geologi FT UGM adalah perwujudan dari visi-misi institusi, yaitu:

 menghasilkan lulusan yang berjiwa Pancasila dan memiliki integritas tinggi;

 menghasilkan lulusan yang mandiri dan kreatif, mampu bekerjasama dan siap berkembang dalam kompetisi di pasar global;

 menghasilkan dan mengembangkan rekayasa geologi untuk kesejahteraan manusia dan kelestarian lingkungan; dan

 menghasilkan lulusan yang selalu belajar sepanjang hayat (long live learners).

Selengkapnya, panduan akademik Prodi Magister Teknik Geologi dapat diunduh disini.