Pengumuman Alumni Peduli: Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Dan Programac Hibah Inovasi Akademik Mahasiswa

Departemen Teknik Geologi FT UGM menerima amanah dana alumni untuk dipergunakan bagi peningkatan pendidikan di Jurusan Teknik Geologi. Pada periode Semester Ganjil 2015/2016 ini alokasi penggunaan dana disalurkan untuk dua kegiatan utama, yaitu Beasiswa Mahasiswa Berprestasi dan Program Hibah Inovasi Akademik Mahasiswa Geologi.

  1. A.      Beasiswa Mahasiswa Berprestasi
    1. 1.       Target Mahasiswa

Lima belas sampai duapuluh (15-20) mahasiswa aktif Jurusan Teknik Geologi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada akan menerima beasiswa sebesar Rp 250.000,00 per bulan atau Rp. 1,500,000,- per semester.

  1. 2.       Syarat dan Ketentuan
    1. Mempunyai Indeks Prestasi (IP) Semester Ganjil 2014/2015 ≥ 3.5, dengan SKS yang diambil minimal 18 SKS, dibuktikan dengan Lembar KHS yang sudah disahkan Sekretaris Jurusan.
    2. Membuat surat lamaran beasiswa yang ditujukan kepada Ketua Jurusan Teknik Geologi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada (Lihat format surat lamaran beasiswa pada Lampiran 1).
    3. Membuat CV dengan foto berwarna ukuran 3 x 4. Apabila sedang menerima beasiswa dari sumber lain, mohon disebutkan. CV bisa dilengkapi dengan data pendukung lain, seperti surat keterangan penghasilan orang tua, fotokopi KK dan sebagainya (Lihat format CV beasiswa pada Lampiran 2).
    4. Berkas dikumpulkan kepada Sekretariat Sekbid Akademik paling lambat 15 Desember 2015.
  1. B.      Program Hibah Inovasi Akademik Mahasiswa Geologi (Pro-Hibah INOKAGEO)
    1. 1.       Latar Belakang

Program Hibah Inovasi Akademik Mahasiswa Geologi (Pro-Hibah INOKAGEO) merupakan program penciptaan yang didasari atas karsa dan nalar mahasiswa. Program ini bersifat konstruktif dan harus mampu menghasilkan suatu sistem, desain, model/barang atau prototip dan sejenisnya. Inovasi tersebut bertujuan untuk memudahkan proses pembelajaran matakuliah berbasis ilmu geologi.

  1. 2.       Output

Output dari Pro-Hibah INOKAGEO adalah sistem, desain, barang, dan prototip.

  1. 3.       Target Mahasiswa

Lima (5) kelompok mahasiswa aktif Jurusan Teknik Geologi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada.

  1. 4.       Syarat Usulan dan Ketentuan Hibah

Persyaratan pengusul dan ketentuan pengusulan dijelaskan sebagai berikut:

  1. Pengusul program hibah adalah kelompok mahasiswa yang sedang aktif dan terdaftar mengikuti program pendidikan S-1;
  2. Setiap kelompok mahasiswa pengusul terdiri dari 1 (satu) ketua dan maksimal 3 (tiga) anggota. Setiap kelompok dibimbing oleh seorang dosen pembimbing dari Departemen Teknik Geologi;
  3. Seorang mahasiswa hanya boleh mengusulkan satu judul kegiatan sebagai ketua;
  4. Nama-nama pengusul (ketua dan anggota) harus ditulis lengkap dan tidak boleh disingkat;
  5. Setiap ketua kelompok harus mahasiswa Jurusan Teknik Geologi sedangkan anggota kelompok boleh dari jurusan lain di UGM;
  6. Setiap judul usulan melibatkan seorang dosen pembimbing, yang berasal dari Jurusan Teknik Geologi;
  7. Keanggotaan setiap kelompok program hibah disarankan berasal dari minimal dua angkatan yang berbeda;
  8. Besarnya dana kegiatan per judul yang diusulkan maksimal Rp 6.000.000,00 (enam juta rupiah);
  9. Jumlah halaman maksimum yang diperkenankan untuk setiap usulan adalah 10 halaman (tidak termasuk Halaman Kulit Muka, Halaman Pengesahan, Daftar Isi, Daftar Gambar, CV pengusul serta Surat Pernyataan Kesediaan Mitra); dan
  10. Keseluruhan usulan disimpan dalam satu file format PDF dengan ukuran file maksimum 5 MB dan diberi nama ‘NamaKetuaPeneliti_Pro-Hibah INOKAGEO.pdf’, kemudian dikirim via email ke geologi@ugm.ac.id dan akademikmahasiswatgl@gmail.com serta mengumpulkan hardcopy dikumpulkan di Sekretariat Sekbid Akademik.