Staff of The Year 2015

IMG_6685Pengurus dan karyawan Departemen Teknik Geologi UGM selalu mengadakan kegiatan rutin di hari senin dan jum’at, kegiatan tersebut yaitu breafing. Kegiatan breafing berisi hal-hal yang perlu disampaikan oleh pengurus jurusan kepada para karyawan. Selain itu juga para karyawan mendapat tugas untuk membawakan materi breafing, materi ini bisa berisi kata-kata mutiara ataupun cerita motivasi yang dapat meningkatkan motivasi dalam bekerja.

Breafing pada Jumat, 5 Agustus 2016 terasa istimewa dari biasanya karena kali ini diselingi dengan pengumuman karyawan berprestasi tahun 2015. Setelah bapak  Dr. Sugeng Sapto Surjono menyampaikan beberapa hal mengenai agenda kegiatan perkuliahan yang akan dilaksanakan minggu kedua di bulan Agustus dan dilanjutkan dengan pengumuman karyawan berprestasi 2015 yang menjadi acara tahunan di Departemen Teknik Geologi.

Karyawan berprestasi dibagi ke dalam tiga kategori yaitu berprestasi berdasarkan Kedisiplinan Pelaksanaan Tupoksi Kerja Terbaik, Prestasi Kerja Terbaik, dan Inovasi Kerja Terbaik. Akhirnya inilah tiga karyawan yang berhasil mendapatkan penghargaan karyawan berprestasi Departemen Teknik Geologi UGM 2015:

  1. Muslikhah Kurniawati, S.E. : Inovasi Kerja Terbaik
  2. Pentatok Kuncoro, S.T. : Kedisiplinan Pelaksanaan Tupoksi Kerja Terbaik
  3. Desi Kumala Isnaeni, S.T. : Prestasi Kerja Terbaik

Pada dasarnya penghargaan ini sebagai apresiasi atas kinerja karyawan selama satu tahun dan untuk memacu semangat para para karyawan yang lain agar bekerja lebih giat, menciptakan inovasi-inovasi baru dalam bekerja sehingga tercipta prestasi kerja yang merata pada semua karyawan. Sebagai apresiasinya, bagi karyawan berprestasi 2015 mendapatkan sejumlah uang tunai dari Departemen.

Atas nama seluruh karyawan dan pengurus Departemen Teknik Geologi mengucapkan selamat kepada para karyawan yang telah berhasil mendapatkan penghargaan karyawan berprestasi 2015. Semoga dengan memperoleh penghargaan ini kinerja dapat semakin meningkat menjadi lebih baik lagi dan dapat memacu yang lainnya untuk semakin berprestasi. (yudis)