Tim AHC Raih Juara 2 dalam Lomba Geoquiz Geoscience Gigantic Competition 2021

Tim AHC UGM, tim yang terdiri dari Candra Arief Mahardhika, Iknanda Januar Rizaldi dan Rifky Alfarizy berhasil meraih Juara 2 dalam lomba Geoquiz Geoscience Gigantic Competition 2021 yang bertema “Preserving Indonesia Through Geoscience  as A Prevalent Matter For Society”.

Kompetisi tersebut diselenggarakan oleh Departemen Geosains Universitas Indonesia pada tanggal 6 Februari sampai dengan 6 Maret 2021 yang terdiri dari babak penyisihan dan babak grand final. Lomba-lomba tersebut diselenggarakan untuk tingkat mahasiswa antara lain Geoquiz, Geoslam, Paper dan Photography.

Pada lomba Geoquiz Geoscience Gigantic Competition 2021, materi yang dilombakan adalah materi dalam bidang Geologi dan Geofisika. “Untuk strategi dalam menjawab, pertama kami pahami betul-betul soalnya itu menanyakan tentang apa kemudian kami berdiskusi untuk menentukan jawaban, apabila semua sudah sepakat baru kami jawab. Untuk soal lemparan strategi kami adalah melihat dulu soalnya apakah dalam bentuk benar salah atau tidak, apabila soal benar salah maka kami harus menjawab karena probabilitas benarnya 50% maka sayang apabila dilempar ke tim lawan.” terang Candra menceritakan jalannya perlombaan.

Sumber : Rifky Alfarizy

Sekretariat Departemen (Kristine) | Maret 2021

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*