Workshop Groundwater Modeling

Dalam rangka program GetIn-CICERO (German Indonesian Geo-Campus in Indonesia for Competence in Education and Research for Organizations), bekerjasama dengan RWTH Aachen University – Jerman, Departemen Teknik Geologi FT UGM kembali melaksanakan workshop internasional dari tanggal 5 – 8 November 2019 di Departemen Teknik Geologi FT UGM.

Workshop internasional ini merupakan workshop pertama yang dilaksanakan setelah perpanjangan pembiayaan program GetIn-CICERO disetujui oleh Feredal Ministry of Education and Research (BMBF) Jerman. Kali ini, workshop tersebut mengusung tema Groundwater Modeling dengan mendatangkan narasumber dari RWTH Aachen University, Dr. Thomas Demmel. Selain tugas pokoknya sebagai pengajar, Dr. Demmel saat ini juga menjabat sebagai Deputy Head – Hydrogeology Section di RWTH Aachen University. Sebelum kunjungannya ini, beliau pernah menjadi narasumber untuk topik serupa pada tahun 2015 silam.

Secara garis besar, workshop ini membahas mengenai pengembangan konseptual dan pemodelan air tanah dengan software FEFLOW 7.0. Peserta diberikan gambaran umum tentang proses pembuatan model air tanah yang dimulai dengan model konseptual (baik dalam pendekatan 2D dan 3D) hingga menghasilkan model numerik air tanah tiga dimensi.

Peserta workshop kali ini terdiri atas profesional dan mahasiswa dengan total peserta sebanyak 22 orang.

Humas Departemen (Wita) | 6 November 2019