Pos oleh :

admin

Teknik Geologi Juarai Imperial Barrel Award Asia Pacific Region 2020

Tim Teknik Geologi UGM berhasil menyabet juara 2 pada ajang Imperial Barrel Award (IBA) Asia Pacific Region 2020.

Imperial Barrel Award (IBA) merupakan kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh American Association of Petroleum Geologist (AAPG). Ajang kompetisi ini diperuntukkan untuk mahasiswa Program Magister, bisa diikuti oleh semua universitas di seluruh dunia dengan mengirimkan tim beranggotakan maksimal lima orang. Tahun ini, IBA dilaksanakan pada tanggal 23 Januari 2020 (pembagian data set) sampai tanggal 25 Maret 2020 (presentasi). read more

Teknik Geologi raih Juara 1 dan Juara 2 dalam Geoquiz Competition

Pada tanggal 13-15 Maret 2020 lalu, Departemen Teknik Geologi FT UGM mengirimkan perwakilan mahasiswanya untuk berpartisipasi dalam Geoquiz Competition. Geoquiz Competition merupakan salah satu lomba dalam rangkaian kegiatan Geoscience Gigantic Competition (GGC) yang diselenggarakan di Universitas Indonesia, Jakarta. Tahun ini, acara tersebut mengusung tema “Exploring Geoscience as Gigantic Science for Better Future”. Terdapat 4 jenis perlombaan yang diselenggarakan, yaitu Paper Competition, Case Study Competition, Olimpiade Kebumian dan Geoquiz Competition. read more

Teknik Geologi UGM Juarai Kompetisi Case Study – BOREYES 2020

Kiri – kanan : Rocky Tirajean S, Annisa’ Amalia, Muflikhah

Tim Teknik Geologi UGM yang beranggotakan Annisa’ Amalia (Geofisika 2017), Muflikhah (Teknik Geologi 2018), dan Rocky Tirajean S. (Teknik Geologi 2017)  berhasil meraih prestasi dalam ajang kompetisi tahunan BOREYES 2020 : International Energy Fair yang diselenggarakan oleh Society of Petroleum Engineer Universitas Padjajaran Student Chapter. Ajang tersebut diselenggarakan di Universitas Padjajaran pada tanggal 11-13 Maret 2020.

Tim yang menamakan diri sebagai Tim UGM A ini mengikuti kompetisi Case Study diikuti pula oleh beberapa tim yang berasal dari beberapa perguruan tinggi di Indonesia, antara lain Universitas Gadjah Mada (2 tim), Institut Teknologi Bandung (2 tim), Universitas Indonesia (1 tim), Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta (1 tim), serta Institut Teknologi Sepuluh November (2 tim). Tim ini meraih gelar 2nd runner up pada kompetisi Case Study tersebut. read more

Tim Teknik Geologi UGM Juarai Geothermal Case Study Competition GGC UI 2020

Kiri ke kanan : Febrian Fadila Rizky, Faturohman Nurul Huda, dan M Aji Wiyuda.

Departemen Teknik Geologi FT UGM mengirimkan tim delegasi mahasiswanya untuk mengikuti Geothermal Case Study Competition (GCS) yang merupakan bagian dari kompetisi yang terintegrasi dalam event Geoscience Gigantic Competition (GGC) yang dilaksanakan di Universitas Indonesia, Jakarta. Kompetisi yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Geosains Universitas Indonesia pada tanggal 13-15 Maret 2020 tersebut digelar di Kampus FMIPA Universitas Indonesia, tepatnya pada Gedung A jurusan S1 Geologi & S1 Geofisika. read more

Perangi Pandemi Covid-19, Teknik Geologi Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Foto Petugas: Widyatmoko
Foto: Kegiatan penyemprotan sedang berlangsung di salah satu ruang kerja staff.

Mengawali pekan ini, Senin 23 Maret 2020, Departemen Teknik Geologi lakukan penyemprotan cairan disinfektan di ruangan – ruangan dengan mobilitas tinggi yang berada di Gedung Teknik Geologi FT UGM, menyusul kebijakan UGM untuk memberlakukan pembatasan maksimal di area kampus UGM yang secara resmi ditandatangani oleh Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng. pada tanggal 20 Maret 2020.

Kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut merupakan upaya untuk menanggulangi penyebaran Covid-19 di area kampus UGM, mendukung pelaksanaan perkuliahan sistem daring yang telah dilaksanakan sejak 16 Maret 2020. read more

Mahasiswa Teknik Geologi UGM Juara Kompetisi Paper – Geoscience Gigantic Competition 2020

Kanan – Kiri : Jesslyn Jane – Naomi Geraldine Situmorang

Tim mahasiswa Departemen Teknik Geologi UGM berhasil meraih juara II dalam kompetisi Paper Geoscience Gigantic Competition 2020 yang berlangsung pada 13 Maret – 15 Maret 2020 di Universitas Indonesia, Depok.

Tim UGM yang sukses menyabet juara II dalam kompetisi paper tingkat nasional ini beranggotakan Jesslyn Jane dan Naomi Geraldine Situmorang. Mereka berhasil meraih gelar juara usai menyisihkan sepuluh tim lainnya dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, di antaranya adalah Institut Teknologi Bandung, Universitas Indonesia, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta dan Universitas Pertamina. read more

Teknik Geologi Tanggap Darurat – Pencegahan Penyebaran COVID-19

Rapat Internal Departemen Teknik Geologi di Ruang Sidang 2.1 pada hari Minggu 15 Maret 2020

Menanggapi kondisi penyebaran virus Corona (COVID-19) di berbagai belahan dunia pada umumnya dan di Indonesia pada khususnya, Universitas Gadjah Mada telah menyusun kebijakan internal terkait penanganan krisis terkait virus corona sejak 30 Januari 2020. Arahan Rektor pada saat itu adalah untuk membatasi perjalanan dinas ke luar negeri utamanya ke Tiongkok dan negara-negara yang telah positif terjangkit virus tersebut.

Selanjutnya, pada tanggal 17 Februari 2020, Rektor menerbitkan surat edaran tentang Pemberitahuan Lanjutan Penanganan Krisis terkair Virus Corona (Covid-19). Dalam edaran tersebut, Rektor menghimbau agar aktivitas internasional dapat dijadwal ulang sampai ada perkembangan positif. read more

Fieldtrip Geokimia Terapan Program Magister Teknik Geologi

Pada tanggal 29 Februari 2020, Program Magister Teknik Geologi FT UGM melaksanakan kegiatan Fieldtrip Praktikum Geokimia Terapan. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan perkuliahan Mata Kuliah Geokimia Terapan.

Fieldtrip tersebut bertema “Teknik Sampling Batuan, Batubara Dan Sampling Geokimia Air”, diikuti oleh seluruh mahasiswa Program Magister angkatan 2019. Dalam kegiatan ini peserta  diajarkan tentang teknik pengambilan sampel batuan, batubara, dan sampel air untuk analisis geokimia.

read more

Tim GeoMech UGM 2nd Runner Up Integrated Petroleum Festival (IPFEST) 2020

Tim GeoMech UGM yang beranggotakan M. Fahran Fauzan T ( Teknik Geologi 2017), Melchior Raka D ( Teknik Geologi 2018), Vincentius Adven B ( Teknik Mesin 2019), dan Wisnu Arif Budiman (Teknik Mesin 2019) berhasil menjadi 2nd runner up dalam ajang Integrated Petroleum Festival (IPFEST) 2020 yang diselenggarakan di Institut Teknologi (ITB) Bandung pada tanggal 21 – 23 Februari 2020.

Tim GeoMech sendiri  dibentuk atas pemikiran para anggota untuk mengembangkan dan memaksimalkan energi panas bumi di Indonesia yang dikaji di Dewan Energi Mahasiswa (DEM) Universitas Gadjah Mada. read more