Pos oleh :

Admin-DTGL

Tim Ngrayong Gayeng, Raih Juara 3 pada Kompetisi GAIA Analysis Project

Tim Ngrayong Gayeng yang beranggotakan mahasiswa Teknik Geologi FT UGM angkatan 2020 yaitu Hendryagung F Handaka, Al Ainna Assyifa S., dan Kurnia Hanif Izzuddin, dibawah bimbingan Ir. Moch. Indra Novian, S. T., M. Eng., berhasil meraih Juara 3 GAIA Analysis Project  yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi GAIA IST AKPRIND pada tanggal 24 – 26 September 2022.

Lomba tersebut bertema Analisis Stratigrafi dan Paper Kompetisi. Kompetisi tingkat nasional tersebut dilaksanakan selama tiga hari. Hari pertama dilakukan untuk pengambilan data lapangan di Kali Nglegi, Nglipar, Gunungkidul. Hari kedua adalah pengolahan data, sedangkan hari ketiga adalah sesi presentasi berdasarkan kolom stratigrafi dan paper yang telah dibuat. read more

Mewakili UGM, Tim Gamafiy Sabet Juara 1 pada Oil and Gas Case Study Competition, Petroleum Incorporated (PI) Fair 2022

Tim Gamafiy sebagai perwakilan dari Universitas Gadjah Mada, yang beranggotakan Muhammad Najmi Hafiy (Teknik Geologi-2020), Yudha Arisandhy S. (Geofisika-2020), Muhammad Tanzilul Alif H. (Teknik Fisika-2020), dan Fikri Riyadi U. (Teknik Nuklir-2020) berhasil meraih Juara 1 Oil and Gas Case Study Competition, PI (Petroleum Incorporated) Fair 2022 yang diselenggarakan oleh SPE (Society of Petroleum Engineers) Trisakti University Student Chapter, IATMI (Ikatan Ahli Teknik Perminyakan Indonesia) Seksi Mahasiswa Universitas Trisakti, dan BPHMJTP Trisakti pada bulan Juni s.d. September 2022. read more

Berpartisipasi dalam Petroleum Smart Competition, Geologi Lucu Imut Team raih Juara 2

Geologi Lucu Imut Team yang beranggotakan 3 mahasiswa Teknik Geologi angkatan 2020 yaitu Aurellia Anindita Rizky, Enyca Aidina, dan Atifa Maritza Giwangkara, dibawah bimbingan Dr. Ir. Ferian Anggara, ST, M.Eng., IPM, berhasil meraih Juara 2 pada Petroleum Smart Competition yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Eksplorasi & Produksi PEM AKAMIGAS Cepu, IATMI PEM AKAMIGAS Cepu, SPE PEM AKAMIGAS SC pada 23 s.d 25 September 2022 di Blora, Tengah.

Lomba cerdas cermat yang menguji pengetahuan mahasiswa tentang petroleum industry, meliputi beberapa bidang seperti: geologi, reservoir engineering, drilling, completion, dan lain-lain. read more

Tim Arutala, Sabet Gelar Juara 1 Pada Derrick Annual Oil and Gas Competition 2022

Tim Arutala yang beranggotakan Muhammad Najmi Hafiy (Teknik Geologi 2020), Fadhil Wirakusuma (Teknik Geologi 2021), dan Fikri Riyadi Ulhaq (Teknik Nuklir 2020), dibawah bimbingan Dr. Ir. Haryo Edi Wibowo, S.T., M.Sc., berhasil meraih Juara 1 pada Derrick Annual Oil and Gas Competition 2022 yang diselenggarakan oleh SPE PEM Akamigas Cepu dan IATMI PEM Akamigas Cepu Seksi Mahasiswa pada bulan Juni s.d. September 2022 di Blora, Tengah.

PEM Akamigas Cepu merupakan perguruan tinggi di bawah Kementerian ESDM RI yang menghadirkan kompetisi untuk para penggiat energi. Melalui Ikatan Ahli Teknik Perminyakan Indonesia Seksi Mahasiswa, PEM Akamigas Cepu (IATMI SM PEM Akamigas Cepu) dan SPE PEM Akamigas Student Chapter telah berkomitmen untuk bekerja sama dalam menyelenggarakan acara DERRICK 2022 setelah sukses dalam menggelar acara ini selama 5 (lima) tahun berturut-turut. read more

Seminar Kolokium Mahasiswa – Diory Yoellanice

1. Sari :

Indonesia merupakan negara kepulauan yang beriklim tropis dengan 2 musim yaitu musim panas dan musim hujan. Kondisi ini menyebabkan proses pelapukan dapat terjadi dengan intens yang mampu mengubah batuan asal menjadi tanah secara bertahap membentuk lapisan profil tanah dimulai dari batuan asal, horizon C, horizon B, dan horizon A. Salah satu wilayah di Indonesia yang menampilkan profil tanah adalah Perbukitan Godean di Yogyakarta yang meliputi Gunung Wungkal, Gunung Patuk, Gunung Gedang, Gunung Butak, dan Gunung Berjo. Gununggunung tersebut mengalami proses pelapukan intens yang menyebabkan alterasi pada batuan asal menjadi mineral lempung. Selain pelapukan intens proses pembentukan mineral lempung juga dapat terjadi akibat alterasi hidrotermal. Oleh karena itu, Perbukitan Godean diduga memiliki potensi keterdapatan lempung yang melimpah khususnya Gunung Wungkal dan Gunung Patuk yang merupakan daerah penelitian karena terdapat perdebatan mengenai proses pembentukan mineral lempung di kedua gunung yaitu akibat alterasi
hidrotermal atau pelapukan. Sehingga penelitian ini dilakukan dengan pendekatan mineralogi dan geokimia yang bertujuan untuk mengetahui proses pembentukan lempung di daerah Godean. Pendekatan mineralogi dilakukan dengan mengidentifikasi mineral lempung menggunakan metode XRD dan analisis sayatan
tipis yang teridentifikasi keterdapatan mineral lempung smectite dan kaolinite.
Pendekatan geokimia dilakukan dengan metode ICPAES dan ICPMS yang digunakan untuk menghitung nilai Chemical Index Alteration (CIA) dan Chemical Index Weathering (CIW) dan mengetahui pola rare earth element (REE) dan trace element. Hasil penelitian menunjukkan nilai CIA dan CIW semakin bertambah seiring mendekati permukaan dengan kandungan unsur LREE yang dominan serta pola yang sama pada trace element. Kemudian data geokimia pada penelitian ini dibandingkan dengan peneliti sebelumnya yang meneliti pada gununggunung yang berdekatan dengan lokasi penelitian yaitu Gunung Gedang, Gunung Butak, dan Gunung Berjo. Hasil perbandingan menunjukkan bahwa nilai CIA dan CIW semakin meningkat seiring mendekati permukaan tanah, kandungan REE yang dominan pada kelompok unsur LREE, dan trace element dengan pola yang sama
yang mengidentifikasikan batuan asal yang sama.

read more

Departemen Teknik Geologi Menyelenggarakan International Conference on Geological Engineering and Geosciences (ICGoES) 2022

Setelah sukses menyelenggarakan International Conference on Geological Engineering and Geosciences (ICGoES) 2021 sebagai konferensi internasional pertama, kali ini Departemen Teknik Geologi (DTGL) FT UGM kembali menyelenggarakan International Conference on Geological Engineering and Geosciences (ICGoES) 2022 yang dikoordinatori oleh Dr.Ing. Ir. Donatus Hendra Amijaya, S.T., M.T., IPM., salah satu dosen Departemen Teknik Geologi Fakultas Teknik UGM.

ICGoES 2022 mengangkat tema “Multidisciplinary Approach in Geological Engineering” diselenggarakan pada tanggal 21 – 23 September 2022 secara hybrid di Ruang Auditorium Gedung Smart and Green Learning Center (SGLC) Fakultas Teknik UGM dan melalui platform online. ICGoES 2022 menjadi forum bagi peneliti internasional, akademisi, praktisi, dan komunitas terkait untuk dapat saling berbagi mengenai penelitian mereka, mereview dan berdiskusi terkait bidang teknik geologi dan geosains. read more

Seminar Kolokium Mahasiswa – Ananda Dewi Febryasuri

1. Sari :

Sub-cekungan Jambi merupakan cekungan belakang busur yang terletak di sebelah barat laut Cekungan Sumatera Selatan dan telah terbukti memiliki cadangan hidrokarbon ekonomis. Penelitian dilakukan di Lapangan “Y” yang berfokus pada interval Formasi Air Benakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui parameter petrofisika berupa volume shale, porositas batuan dan saturasi air untuk menghitung cadangan hidrokarbon pada zona reservoar di Formasi Air Benakat daerah penelitian.  Data yang digunakan dalam penelitian berupa data log sumur, data tes uji alir, data seismik 3D, data mudlog, dan well report dari satu sumur, yaitu sumur Y-1. Hasil penelitian menunjukkan dua interval reservoar (Reservoar-A dan Reservoar-B) pada Formasi Air Benakat di Lapangan “Y”. Reservoar-A memiliki nilai parameter petrofisika berupa volume shale rata-rata sebesar 27,9%, porositas batuan rata-rata sebesar 31,5%, dan saturasi air rata-rata sebesar 58,4% sedangkan nilai parameter petrofisika Reservoar-B berupa volume shale rata-rata sebesar 19,8%, porositas batuan rata-rata sebesar 34,7%, dan saturasi air rata-rata sebesar 56,5%. Parameter tersebut digunakan untuk perhitungan cadangan hidrokarbon (OOIP) dengan metode
volumetrik. Hasil perhitungan OOIP menunjukkan Reservoar-A memiliki cadangan minyak low estimate (P90) sebesar 1.674.235,06 STB atau 1,67 MMSTB, cadangan minyak best estimate (P50) sebesar 4.716.286,76 STB atau 4,72 MMSTB, dan cadangan minyak high estimate (P10) sebesar 8.782.130,22 STB atau 8,7 MMSTB,
sedangkan Reservoar-B memiliki cadangan minyak P90, P50, dan P10 yang sama, yaitu sebesar 11.312.787,49 STB atau 11,31 MMSTB. read more